Rabu, 19 Mei 2010

Untung Rugi Dunia Facebook

Facebook merupakan hal yang tak asing lagi dkalangan anak ramaja jaman sekarang. Banyak kalangan yang mengataan bahwa facebook meupakan kebutuhan sehari-hari (terbukti dari hasil survey saya). Penggunaan facebook diibaratkan bak seseorang yang kecanduan rokok yang bila sehari tak menghisap rokok akan merasa kebingungan. begitu juga para pecinta facebook, sangat sulit bagi mereka untuk tidak "Online" dalam sehari.
Setiap hal didunia ini pasti saja memiliki kelebihan dan kekurangan, tak ada hal yang sempurna didunia ini. Begitu juga dengan facebook ini. Situs jaringan pertemanan ini juga memiliki banyak kelebihan dan kekurangan yang perlu diperhatikan bagi para penggunanya.
Berikut ini beberapa akan dijelaskan kelebihan dan kekurangan Facebook bagi kehidupan remaja.
Keutungan :
1. Remaja dapat berkomunikasi antara satu dengan yang lainnya pada jarak yang cukup jauh.
2. Dapat membangun hubungan pertemanan yang lebih luas. Membuat seseorang yang belum kenal menjadi kenal.
3. Dapat saling berbagi cerita, hal-hal menarik yang terjadi pada salah satu pengguna facebook, baik melalui tulisan, foto dan video.
4. Mendapatkan informasi-informasi yang ter Up to date.
5. Membuat seseorang lebih mengenal kemajuan teknologi, yang secara tak langsung akan memperbaiki sumber daya manusia di Indonesia menjadi sumber daya manusia yang handal.

Kekurangan :
1. Mengurangi waktu belajar para remaja.
2. Membuat seseorang lebih mengutamaka facebook dibandingkan hal lain yang lebih penting(menomorduakan hal lain)
3. Mengurangi perhatian siswa terhadap pelajaran.
4. Sebagai sarana menungkapkan kebencian pada seseorang sehingga dapat menyebabkan pertengkaran dan permusuhan.

Demikianlah beberapa Kelebihan dan kekurangan situs pertemanan Facebook yang saat ini sedang hangat-hangatnya digemari oleh setiap orang.
Semoga penjelasan singkat tadi dapat bermanfaat bagi para pengguna Facebook sehingga tidak terjerumus kedalam hal-hal yang negatif.